AXioo Neon HNW Bisa Dual Boot Mac OS X dan Windows 7

AXioo Neon HNW Bisa Dual Boot Mac OS X dan Windows 7



Laptop Axioo NEON HNW bisa  menjadi Apple Macbook PRO dengan teknik Hackintosh. Teknik ini menggunakan Distro yang support yaitu iATKOS Versi 10.5.7.

Alhamdulillah, kerja keras saya menemui hasil yang maksimal. dengan berbagai cara saya lakukan secara otodidak. belajar melalui Google. tidak ada salahnya anda pun bisa melakukannya dengan Laptop Kesayangan anda sendiri.

Metode Dual Boot ternyata sudah banyak ditulis oleh para owner pecinta hackintosh diseluruh dunia. Bahkan di situs sosial media video youtube pun sudah banyak tutorialnya secara lengkap dan jelas.

Saat menginstall dari DVD RW Disc selalu berhenti ditengah jalan dan prosesnya sangat lambat bila dibandingkan dengan menggunakan USB Flash Disk. setelah terinstall dan dan start up  ternyata ada hardware yang memang tidak berungsi dengan baik seperti speaker bunyinya pecah, WLAN, mungkin ini bisa diakali dengan mengintsll drivernya.Hardware yang berfungsi dengan baik yaitu, bluetooth, mouse, usb, tauochpad.




 Cara pembuatan Installer USBnya Silahkan Klik Installer Flash Disk Mac OS X hackintosh Via Windows OS

Spesifikasi NEON HNW :

Processor
Intel® Celeron® Processor B800 (1.50 GHz, 2M Cache)

OS
Windows® 7 and Linux  (Optional - Not Included)

Chipset
Intel® HM65 Express Chipset

Memory
2x 204 pins SODIMM sockets Support for DDR3 1066/ 1333 MHz (known as PC8500/ PC10600) 1GB DDR3 Expandable memory up to 8GB, depends on 1GB/ 2GB/ 4GB SODIMM module

Graphics
Intel® HD Graphics 3000 Integrated/ Intel® HD Graphics Integrated2 Share memory architecture up to 1,7 GB Support Microsoft® DirectX® 10

LCD
14.0" Resolution 1366x768 wide screen (16:9) LED backlight

Storage

1x HDD 2.5" SATA 250GB 1x DVD Super Multi, SATA Interface

Keyboard
Winkey keyboard Built in Touch pad Support multi-gesture functionality 3x Button to Access : Internet, Mail & Silent Mode

Audio
High Definition Audio 1x Built-In Microphones & 2x Speakers


IO

3x USB 2.0 Ports (USB 1.1 Compatible) 1x VGA Port 1x HDMI output port 1x Headphone-OUT Jack 1x Microphone-In Jack 1x RJ-45 Jack for LAN 1x DC-In Jack

Slots

9-in-1 Card Reader Support (MMC/ RSMMC/ SD/ Mini SD/ SDHC/ SDXC/ MS/ MS Duo/ MS Pro) 1x HalfSize Mini-Card Slot with PCIe and USB Interface for WLAN Module
Communication

Processor
    Intel® Celeron® Processor B800 (1.50 GHz, 2M Cache)


OS
    Windows® 7 and Linux  (Optional - Not Included)


Chipset
    Intel® HM65 Express Chipset


Memory
    2x 204 pins SODIMM sockets Support for DDR3 1066/ 1333 MHz (known as PC8500/ PC10600) 1GB DDR3 Expandable memory up to 8GB, depends on 1GB/ 2GB/ 4GB SODIMM module


Graphics
    Intel® HD Graphics 3000 Integrated/ Intel® HD Graphics Integrated2 Share memory architecture up to 1,7 GB Support Microsoft® DirectX® 10


LCD
    14.0" Resolution 1366x768 wide screen (16:9) LED backlight


Storage
    1x HDD 2.5" SATA 250GB 1x DVD Super Multi, SATA Interface


Keyboard
    Winkey keyboard Built in Touch pad Support multi-gesture functionality 3x Button to Access : Internet, Mail & Silent Mode


Audio
    High Definition Audio 1x Built-In Microphones & 2x Speakers


IO
    3x USB 2.0 Ports (USB 1.1 Compatible) 1x VGA Port 1x HDMI output port 1x Headphone-OUT Jack 1x Microphone-In Jack 1x RJ-45 Jack for LAN 1x DC-In Jack


Slots
    9-in-1 Card Reader Support (MMC/ RSMMC/ SD/ Mini SD/ SDHC/ SDXC/ MS/ MS Duo/ MS Pro) 1x HalfSize Mini-Card Slot with PCIe and USB Interface for WLAN Module


Communication
    Combo WLAN (802.11b/g/n) and Bluetooth v3.0 Half Mini-Card Module with PCIe Interface Gigabit Ethernet (10/ 100/ 1000 Mb)


Camera
    1.3 MP Video Camera Module


Power
    Full Range 65Watt AC Adapter 6 Cells Smart Battery Li-on 11.1V/4400mAh ~ 48.84Wh (Removable) Standby Time : 271 Min & Work Time : 134 Min1


Security
    Kensington® Lock


BIOS
    AMI Aptio BIOS Technology


Dimension
    340mm (w) x 248mm (d) x 12 - 30.2mm (h) 2.2 kg with ODD, 6 Cells Battery, HDD and RAM
 

Installer Flash Disk Mac OS X hackintosh Via Windows OS

Installer Flash Disk Mac OS X hackintosh Via Windows OS

Membuat Installer Mac OS X memang mudah jika kita menggunakan DVD R atau DVD RW. Tetapi bagaimana jika kita menggunakan USB Flashdisk seperti pada OS windows.

Jika kita menggunakan DVD R atau DVD RW hanya dengan mendownload iso file dari internet kemudian di burning ke DVD dengan beragam software yang tersedia salah satu contoh yang pernah saya gunakan yaitu Power ISO.

Karena ingin menghemat kocek , saya mencoba menggunakan DVD RW disc merk SONY supaya bisa ditulis ulang jika menemui masalah atau menggunakan Distro Mac OS X yang tidak support. tetapi ternyata saya tidak pernah berhasil dan malah membuat perangkat saya berhenti ditengah jalan dan proses penginstalan pun memakan waktu yang sangat lama. Entah Karena perangkat DVD RW atau DVD RW Disc nya yang sudah rusak. 

Seharian saya googling dan menemukan bagaimana cara membuat installer Mac OS X dari USB. sayangnya kebanyakan membuat installer USB Mac OS X dengan bantuan Macbook Asli atau Mac OS X hasil hakintosh. tetapi bagaimana jika kita menggunakan PC Windows ?

Distro yang saya gunakan Adalah Milik iATKOS versi 10.5.7 yang cocok dan bekerja dengan menggunakan USB melalui Windows PC. untuk distro yang lainnya yang sudah saya coba adalah Versi Hazard 10.6.6i tidak cocok dengan cara ini. 

Persiapan :
  1. Flashdisk 8 GB
  2. Download Distro Mac OS X i ATKOS v 10.5.7
  3. Download Software Unetbootin dan file fd.img
  4. Download software Leopard FD HD Install helper 0.3
Langkah-langkah Installasi :

Langkah 1
Jalankan diskpart, Melalui RUN ketikan diskpart
berhati-hati lah dalam menggunakan diskpart, karena berbasis command line, kesalahan pemilihan disk bisa berakibat kehilangan data, untuk lebih jelasnya perhatikan 2 buah gambar dibawah ini.
Berhati-hatilah dalam pemilihan disk


Proses lengkap persiapan USBFlash disk

Ringkasan perintah yang saya gunakan menggunakan diskpart dan penjelasannya :


Tampilkan semua disk yang aktif
Diskpart>list disk
Pilih disk yang akan digunakan x disini berarti USBFlashdisk
yang akan kita gunakan
Diskpart>Select disk x
Hapus semua partisi di disk yang terpilih,
Diskpart>clean
Buat partisi primary baru di disk yang dipilih
Diskpart>create partition primary

Karena hanya dibuat single partition, pilih partisi 1
yang sebelumnya telah dibuat
Diskpart>select partition 1
Aktifkan partisi agar dapat di buat menjadi Boot
Diskpart>active
Format partisi dengan file system FAT32 tanpa melakukan
pengecekan (quick)
Diskpart>format fs=fat32 quick
Ubah id dari file system agar dapat dikenali sebagai HFS(file system Mac OS X)
Diskpart>set id=af
Keluar dari diskpart

Diskpart>exit


Langkah 2 
Jalankan unetbootin yang didownload sebelumnya, pilih disk image kemudian pilih fdboot.img yang didownload bersamaan dengan unetbootin.



Langkah 3
Safely remove USBFlashdisk, dari system kalau gak bisa cabut paksa  , hal ini dilakukan karena terkadang Leopard HD install helper tidak bisa bekerja dengan benar jika langsung melanjutkan ke proses selanjutnya, siapkan iso (image) dari  Hackintosh yang akan digunakan, disini saya memakai iATKOS v7.

 
Langkah 4
Jalankan aplikasi Leopard HD install helper, kemudian pilih image iATKOS v7 dan setting opsi seperti pada gambar dan keterangan dibawah ini, 

Keterangan :
1. pada ISO Image File arahkan ke image (iso) Hackintosh
2. pada target partition arahkan ke USB Flashdisk, jika sudah jangan lupa untuk memilih opsi write
3. uncheck opsi adtboot to boot.ini
4. pilih (check) force write ...  dan PC_EFI V8
5. Jika sudah klik Start

Catatan : 
  1. Jika anda menemukan masalah jangan sungkan untuk  memberi komentar. 
  2. AXioo Neon HNW Bisa Dual Boot Mac OS X dan Windows